(preorder) MASASE “TEPUK SORAK” (TEkan-tePUK-goSOk-geRAK): Untuk Pemulihan Kelelahan

Penulis: 
Wara Kushartanti, Rachmah Laksmi Ambardini, Cerika Rismayanti
ISBN: 
--
Harga: 
65.000
SINOPSIS: 
Masase Tepuk Sorak untuk pemulihan kelelahan merupakan hasil penelitian yang terus disempurnakan sehingga mudah dipelajari, dilatihkan, dan diterapkan oleh siapa pun dengan manfaat yang besar. Disamping kemudahan dan kemanfaatan, faktor keamanan dan kenyaman juga mendapat perhatian khusus sehingga efisiensi dan efektivitas Metode Masase ini dapat tercapai. Efisiensi dan efektivitas dilihat dari teknik masase yang banyak meggunakan berat badan terapis sebagai beban, sehingga akan menghemat energi terapis, dan memberi efek penekanan optimal pada klien untuk menjamin kemanfaatannya. Disamping efek tekan, efek tepuk diharapkan akan memaksimalkan efek tekan dan mengurangi nyeri akibat tekanan. Penggosokan setelah ditepuk akan menenangkan baik secara fisik maupun mental klien. Gerak yang dilakukan pada akhir pemijatan setiap area digunakan untuk menempatkan kembali sendi pada posisinya sehingga semakin menjamin relaksasi pada otot, ligamen, tendo, maupun jaringan lunak lain di sekitar sendi. Keempat teknik yang dipilih: Tekan, Tepuk, Gosok, dan Gerak telah teruji kemanfaatan dan kemudahannya melalui banyak penelitian.
Kategori: