(Preorder) Pragmatik dan Penerapannya dalam Analisis Bahasa

Penulis: 
Suhardi, Ari Listiyorini, Ahmad Wahyudin, Faisal Isnan
ISBN: 
--
Harga: 
80.000
SINOPSIS: 
Buku ini memuat berbagai hal yang terfokus pada persoalan teori pragmatik dan penerapannya dalam pengkajian bahasa. Pokok-pokok masalah yang dibahas dalam buku ini adalah (1) hakikat pragmatik dalam penggunaan bahasa, (2) faktor penentu pragmatik, (3) tindak bahasa dalam komunikasi, (4) deiksis dalam tindak bahasa, (5) ragam bahasa dalam tindak bahasa, (6) proposisi, presuposisi, implikatur, dan entailmen, (7) prinsip kerjasama dalam tindak bahasa, dan (8) maksim kesantunan dalam tindak bahasa. Hal-hal tersebut telah dikonstruksi berdasarkan berbagai hasil penelitian mutakhir dan referensi teoretik sehingga dharapkan dapat memberikan inspirasi dan sentuhan hati nurani para pembaca untuk mencintai, menyukai, dan ”menggeluti” pengkajian bahasa berdasarkan teori Pragmatik.