(preorder) Karawitan Tari Dasar

Penulis: 
Kusnadi, Sutiyono, Bambang Suharjana
ISBN: 
--
Harga: 
Rp65.000,-
SINOPSIS: 
Karawitan tari merupakan seni karawitan yang dipergunakan untuk mengiringi tari. Dalam tradisi tari Jawa, hubungan antara tari dan seni karawitan sangat kuat. Pada jenis-jenis tari klasik semua tarian pasti diiringi dengan karawitan Jawa. Pada Kurikulum 2022 Program Studi Pendidikan Seni Tari Universitas Negeri Yogyakarta mata kuliah Karawitan Tari disusun dalam beberapa macam mata kuliah, yakni Karawitan Tari Dasar, Karawitan Tari gaya Yogyakarta, Karawitan Tari gaya Surakarta, Karawitan Tari Daerah Lain, dan Tembang Tari. Semua mata kuliah ini merupakan mata kuliah praktik. Khusus matakuliah Karawitan Tari Dasar, di samping tujuan akhirnya adalah agar mahasiswa bisa memainkan gendhing-gendhing sederhana seperti gangsaran, lancaran, bubaran, ketawang, dan ladrang mahasiswa juga harus memahami teori dasar karawitan yang meliputi konsep karawitan dan gamelan Jawa, berbagai instrumen gamelan Jawa, laras, titilaras, notasi Kepatihan, irama dalam karawitan Jawa, bentuk-bentuk gendhing karawitan Jawa beserta strukturnya dan teori dasar bermain gamelan.
Kategori: